Peran Gaya Hidup Dalam Memediasi Pengaruh Penggunaan Media Sosial Terhadap Konsep Diri Pada Mahasiswa Asal Timor Leste Di DKI Jakarta

Authors

  • Aderito Manuel Alves Guterres Universitas persada Indonesia YAI

DOI:

https://doi.org/10.38035/jkis.v1i2.237

Keywords:

Konsep Diri, Penggunaan Media Sosial, Gaya Hidup

Abstract

Kemajuan teknologi saat ini memberikan dampak yang signifikan dalam kehidupan sehari-hari. Banyak orang menganggap penggunaan teknologi sebagai penciptaan dan penerapan instrumen, perangkat, bahan, dan metode yang membantu orang dalam pemecahan masalah. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk melihat pengaruh penggunaan media sosial terhadap konsep diri dengan gaya hidup sebagai variabel pemediasi pada mahasiswa asal Timor Leste di DKI Jakarta. Populasi dalam penelitian ini adalah Mahasiswa asal Timor Leste yang berada di Jakarta, dengan sampel yang ditentukan sebanyak 50 responden. Metode analisis data yang digunakan yaitu model persamaan struktural (SEM) dengan menggunakan bantuan program SmartPLS versi 3.2.9. Hasil penelitian menemukan bahwa penggunaan media sosial berpengaruh positif dan signifikan terhadap gaya hidup mahasiswa asal Timor Leste di Jakarta. Kemudian ditemukan juga gaya hidup memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap konsep diri mahasiswa asal Timor Leste di Jakarta. Terakhir diketahui bahwa gaya hidup mampu memediasi pengaruh penggunaan media sosial terhadap konsep diri mahasiswa asal Timor Leste di Jakarta

References

Aryani, E. I., & Reniati, I. (2023). Konsep Diri Pengguna Media Sosial TikTok pada Mahasiswa Pendidikan Sosiologi. Jurnal Ilmiah Moqoddimah, 7(1), 176–183.
Backhaus, J., Breukers, S., Paukovic, M., Mourik, R., & Mont, O. (2011). Sustainable lifestyles: Today’s facts & tomorrow’s trends. Wuppertal.
Bharathi, T. A., & Sreedevi, P. (2016). A Study on the Self-Concept of Adolescents. International Journal of Science and Research, 5(10), 512–516.
Brilliandita, A., & Putrianti, F. G. (2017). Hubungan Antara Konsep Diri Dengan Kecenderungan Gaya Hidup Hedonisme Pada Mahasiswi Psikologi Ust Yogyakarta. Jurnal Spirits, 5(2), 45. https://doi.org/10.30738/spirits.v5i2.1065
Chandler, D., & Munday, R. (2011). A Dictionary of Media and Communication (1 ed.). . Oxford University Press.
Chandra Kusuma, D. N. S., & Oktavianti, R. (2020). Penggunaan Aplikasi Media Sosial Berbasis Audio Visual dalam Membentuk Konsep Diri (Studi Kasus Aplikasi Tiktok). Koneksi, 4(2), 372. https://doi.org/10.24912/kn.v4i2.8214
Cooley, C. H. (2017). Human Nature and the Social Order. C. Scribner’s Sons.
Felita, P., Siahaja, C., Wijaya, V., Melisa, G., Chandra, M., & Dahesihsari, R. (2016). Pemakaian Media Sosial dan Self Concept pada Remaja. Jurnal Ilmiah Psikologi MANASA, 5(1), 30–41.
Guzzetti, B. J. (2006). Cybergirls: Negotiating Social Identities on Cybersites. E-Learning and Digital Media, 3(2), 158–169. https://doi.org/10.2304/elea.2006.3.2.158
Hair, J., Hult, T., Ringle, C., & Sarstedt, M. (2014). A Primer on Partial Least Squares Structural Equation Modeling (PLS-SEM). Sage Publications, Inc.
Hayati, L. (2018). Konsep Diri Anak-anak Pengguna Aktif Media Sosial. Society, 6(2), 8–14.
Hoffmann, C. P., Lutz, C., & Aeschlimann, L. (2014). A Digital Divide in Political Participation: Exploring Antecedents and Effects of Online Political Participation.
Kaha, K. (2022). Sebanyak 21 kampus di Indonesia meramaikan pameran pendidikan di Dili. Https://Kupang.Antaranews.Com/.
Karmila, R., Ananda, A., & Indrawadi, J. (2018). Pengaruh media sosial dan konsep diri terhadap gaya hidup siswa SMAN 3 Kota Solok. Jurnal Civics, 15(2), 120–125.
Khaidir, M. (2023). Dampak Media Sosial Terhadap Pengembangan Konsep Diri Pada Remaja Di Smks Humaniora Panton Labu. Jurnal An-Nida, 15(1), 93–105.
Khansa, S. D., & Putri, K. Y. S. (2021). Pengaruh Sosial Media Tiktok Terhadap Gaya Hidup Remaja. Jurnal Ilmu Komunikasi, 5(1), 133–141.
Masela, M. S. (2019). Hubungan Antara Gaya Hidup dan Konsep Diri Dengan Interaksi Sosial Pada Remaja. Jurnal Fakultas Psikologi Universitas Wisnuwardhana Malang, 23(1), 64–85.
Sahensah, M. N. (2023). Pengaruh Media Sosial Terhadap Gaya Hidup Konsumtif Mahasiswa Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung. Kalianda Halok Gagas, 5(2), 108–117.
Sekaran, U., & Bougie, R. (2016). Research Methods for Business: A Skill-Building Approach (7th Edition). Wiley & Sons.
Soraya, A. (2019). Pengaruh Penggunaan Media Sosial Instagram Terhadap Gaya Hidup Mahasiswa (Studi Korelasional Kuantitatif Tentang Pengaruh Penggunaan Media Sosial Instagram Terhadap Gaya Hidup Mahasiswa Universitas Sumatera Utara). Universitas Sumatera Utara.
Triananda, S. F., Dewi, D. A., & Furnamasari, Y. F. (2021). Peranan Media Sosial Terhadap Gaya Hidup Remaja. Jurnal Pendidikan Tambusai, 5(3).
Wimona, S., & Loisa, R. (2022). Konsep Diri Individu Pengguna Media Sosial. Koneksi, 6(2), 318–325. https://doi.org/10.24912/kn.v6i2.15689
Zhang, Y., Deng, J., Majumdar, S., & Zheng, B. (2009). Globalization of Lifestyle: Golfing in China. In: Meier, L., Lange, H. (eds) The New Middle Classes. Springer.

Published

2023-06-02